Sabtu, 16 Juli 2016

Evaluasi Kinerja Satu Minggu bersama Teman-Teman di BLC TELKOM KLATEN


Assalamualikum wr. wb.

Selamat hari sabtu kawan,

Kali ini saya akan membagikan sedikit pengalaman evaluasi bersama teman-teman di BLC TELKOM KLATEN.

Kita memulai kegiatan sabtu bersih mulai jam 08.00-12.00 WIB kita melakukan bersih-bersih mulai dari halaman depan BLC, samping BLC, dan belakang BLC. Di depan BLC kita memulai untuk mencabuti rerumputan dan mulai menyapu. Sambil yang lain berbagi tugas membersihkan belakang BLC, mulai dari mencabuti semua rerumputan yang sudah sangat tinggi sekali. Dan yang paling seru itu kita bisa membaur satu dengan yang lainnya walaupun kita juga baru kenal. Tetapi dalam suasana seperti ini, kita bisa saling melengkapi bisa saling berkomunikasi antara satu dengan yang lainnya. Kali ini semua siswa anak prakerin di BLC TELKOM sangat berantusias dan sangat bersemangat melakukan sabtu bersih ini. Karena kita banyak sekali personilnya, maka kita membagi tugas ada yang melakukan bersih-bersih dan memasak untuk makan siang.

Setelah kita selesai makan siang, dilanjut untuk solat terlebih dahulu. Kemudian kita dilanjut untuk melakukan evaluasi bersama-sama mulai jam 02.00-17.18 WIB. Evaluasi kali ini di bimbing oleh mas lukman, mas aji kamaludin dan mbak tia. Kita evaluasi setiap sekolahnya dari kinerja selama satu minggu di BLC TELKOM KLATEN ini. Saya dan teman-teman prakerin saya evaluasi mengenai kinerja kita yaitu melimit bandwitdh dengan queue di mikrotik. Dan dilanjut teman-teman yang lain yang akan mengevaluasi kinerjanya selama satu minggu.

Nah, berikut ini merupakan dokumentasi evaluasi dari kita semua :



























Sekian yang dapat saya bagikan.

Terimakasih.
Wassalamualikum wr. wb.

0 komentar:

Posting Komentar