Senin, 09 Mei 2016

Tutorial Part II Upload file ISO dan Creat VM melalui PROXMOX

Hai. . . !!!

Kesempatan kali ini bersama al ikhsan dan teman-teman akan membagikan pengalaman praktik saya tentang cara upload ISO Debian dan Creat VM di PROXMOX.







Langsung saja kita praktikan bersama. . .

1. Pengertian

Saya kutip dari wikipedia virtual machine atau biasa disebut VM adalah sebuah duplikat yang efisien dan terisolasi dari suatu mesin asli seperti yang diungkapkan oleh Gerard J. Popek dan Robert P. Goldberg pada tahun 1974. Dewasanya Virtual Machine merupakan software yang digunakan untuk mensimulasikan lingkungan kerja suatu perangkat komputer secara virtual. Jadi anda tidak perlu menambah hardware apapun disini, cukup dengan simulasi saja. VM akan membuat kumpulan perangkat virtual mulai dari BIOS, Harddisk, memory dan lain-lain sehingga anda bisa menjalankan berbagai macam OS dari sana. Namun OS harus dijadikan disc "virtual" (ISO) terlebih dahulu supaya bisa diinstall di VM. Jadi gampangnya virtual machine adalah sebuah perangkat virtual yang akan memvirtualisasi hardware secara lengkap seperti sistem aslinya.

2. Latar Belakang

  • Kekurangan Virtual Machine (VM)

1. Dalam sistem penyimpanan.

Sebagai contoh kesulitan dalam sistem penyimpanan adalah sebagai berikut: Andaikan kita mempunyai suatu mesin yang memiliki 3 disk drive namun ingin mendukung 7 Virtual Machine. Keadaan ini jelas tidak memungkinkan bagi kita untuk dapat mengalokasikan setiap disk drive untuk tiap Virtual Machine, karena perangkat lunak untuk mesin virtual sendiri akan membutuhkan ruang disk secara substansi untuk menyediakan memori virtual dan spooling.Solusinya adalah dengan menyediakan disk virtual atau yang dikenal pula dengan minidisk, dimana ukuran daya penyimpanannya identik dengan ukuran sebenarnya. Dengan demikian, pendekatan Virtual Machine juga menyediakan sebuah antarmuka yang identik dengan underlying bare hardware.

2. Dalam hal pengimplementasian.

Meski konsep Virtual Machine cukup baik, namun Virtual Machine sulit diimplementasikan.

  • Kelebihan Virtual Machine (VM)

1. Dalam hal keamanan

Virtual Machine memiliki perlindungan yang lengkap pada berbagai sistem sumber daya, yaitu dengan meniadakan pembagian resources secara langsung, sehingga tidak ada masalah proteksi dalam Virtual Machine. Sistem Virtual Machine adalah kendaraan yang sempurna untuk penelitian dan pengembangan sistem operasi. Dengan Virtual Machine, jika terdapat suatu perubahan pada satu bagian dari mesin, maka dijamin tidak akan mengubah komponen lainnya.

2. Memungkinkan untuk mendefinisikan suatu jaringan dari Virtual Machine

Tiap-tiap bagian mengirim informasi melalui jaringan komunikasi virtual. Sekali lagi, jaringan dimodelkan setelah komunikasi fisik jaringan diimplementasikan pada perangkat lunak.


Sumber Referensi : http://muhammad-diponegoro.blog.ugm.ac.id/2013/05/09/kelebihan-dan-kekurangan-mesin-virtual/

3. Alat dan Bahan
  •  Laptop/PC
  •  Siapkan ISO yang nantinya akan di upload
  •  Jaringan internet
  •  PROXMOX yang akan di install




4. Maksud dan Tujuan

Saya dan teman-teman melakukan praktik upload ISO dan Creat VM ini bertujuan untuk belajar mengenal apa sih PROXMOX, dan belajar juga untuk kenapa kita harus install PROXMOX terlebih dahulu, terus kita harus install ISOnya, Lalu kita harus belajar membuat VM di PROXMO. Nah, dengan adanya kami semua praktik ini, kami semua bisa bisa belajar bersama mengenai PROXMOX.


 5. Tahapan Pelaksanaan Kegiatan

1. Pertama kita masuk terlebih dahulu ke PROXMOX  dengan mengetikkan "https://192.168.16.2:8006" di web browser.





2. Kemudian kita akan  login sebagai admin yang telah dibuat saat installasi PROXMOX tadi.






3. Lalu kika ke menu "Datacenter >> proxmox >> local". Setelah itu pilih "content" >>lalu kita upload filenya.












 4.Disini kita pilih file ISO dengan klik browser, cari file ISO >>Open. Lalu klik Upload. Tunggu proses installasi sampai selesai.








 


 


5. Pada "Node" kita pilih PROXMOX , "VM ID" isi sesuai dengan keinginan, dan pada "Name" isi nama virtual yang akan dibuat. Lalu  klik next.





6. Disini kita langsung pilih saja linux 4.x.. klik next.






7. Kemudian kita pilih file ISO yang telah kita upload tadi. Lalu kita klik next.





 


8. Pada tab  menu ini kita isikan ukuran disk yang akan digunakan pada kolom "Disc Size". Lalu klik next.




9. Pada tampilan menu ini kita klik next saja. Karena menu ini untuk menentukan jumlah Core dari proccessor PC kita.




10. Disini  pilih "Use fixed size memory" untuk menentukan berapa ukuran memori yang akan kita gunakan. Ukuran ini jumlahnya setengah dari RAM. klik  next.






11.Selanjutnya pada "VLAN tag" isikan nomer sesuai VLAN yang telah dibuat di mikrotik. klik next.






12. Langkah terakhir kita lakukan pengecekan dari setting yang kita buat tadi, jika sudah benar klik "finish". jika belum klik "back" untuk kita kembali ke settingan terlebih dahulu.



6. Hasil dan Kesimpulan

Hasil dari praktik kami kali ini, sudah berhasil. Semua itu hanya butuh niat, usaha, kemauan untuk bisa dan terus mencoba. Berawal dari membaca dan mencoba bersama teman-teman semua jadi tahu apa itu PROXMOX dan elemen-elemen yang ada di dalamnya.

Referensi :  Membaca dari Ebook Cloud Computing Virtualisasi.

Sekian postingan saya kali ini, semoga bermanfaat ya. . .
Good Luck,


Terimakasih.

0 komentar:

Posting Komentar